Headlines News :
Home » , » Menjelang Idul Adha Harga Sapi Melangit

Menjelang Idul Adha Harga Sapi Melangit

Written By fajarmduro on Wednesday, October 10, 2012 | 09:41

Harga Sapi PamekasanGALIS - Menjelang Idul Adha yang tinggal beberapa hari lagi, pasaran sapi mulai menggeliat harga sapi pun melangit. Seperti yang terlihat di Pasar Keppo yang ada di Desa Polagan, Kecamatan Galis, Pamekasan. Sejak beberapa waktu terakhir jual beli sapi mulai meningkat.

Beberapa hari ini Pasar Keppo setiap pasaran selalu dipadati penjual dan pembeli. Seperti hari pasaran kemarin (9/10). Bahkan, keberadaannya meluber hingga ke jalan raya.

Sumbedri, 25, pedagang sapi asal Desa Pademawu Barat, Kecamatan Pademawu mengungkapkan, dua pekan terakhir ini Pasar Keppo selalu dipadati pengunjung. ”Sudah dua kali pasaran Pasar Keppo ramai,” ungkapnya. Untuk harga, Sumbedri membenarkan, menjelang Idul Adha harga sapi me-mang terus merangkak naik.

Bahkan, tidak tanggung-tanggung naiknya berkisar dari Rp 200.000 hingga Rp 500.000 per ekor. ”Harga sapi untuk sekarang memang mahal,” ungkapnya. Kenaikan harga itu maklum. Menurut Sumbedri, tiap men-jelang Idul Adha memang ada kenaikan harga sapi. Sebab, biasanya banyak warga yang mencari sapi untuk hewan kurban.

”Mungkin naik lagi pekan depan,” ungkapnya. Suanarto, 45, pedagang sapi lainnya mengungkapkan, harga sapi memang terbilang mahal. Diungkapkan, sejak kemarin harga sapi sudah di atas Rp 1 juta untuk ukuran kecil. Padahal, sebelumnya hanya di kisaran Rp 800 ribu. ”Ya mau bagaimana lagi, ini biasa kok, bahkan bisa jadi naik lagi,” ucapnya.

Sumber : pamekasan.info
Share this article :

Post a Comment

 
Support : Download Makalah | Blog Falophi | Ikut Belajar Blog | Falophi.com | Wong Pakong Blog
| Fastpay Bersama Copyright © 2012. Wong Pademawu - All Rights Reserved
Template Modify by Wong Pademawu Blogs
Proudly powered by Blogger