Headlines News :
Home » , , » Pasangan ASRI Kembali Turba, Disambut Haru Pendukung Setia

Pasangan ASRI Kembali Turba, Disambut Haru Pendukung Setia

Written By fajarmduro on Thursday, October 11, 2012 | 15:52

Pasangan ASRI
Pasangan ASRI Kembali Turba, Disambut Haru Pendukung Setia
Pamekasan – Pasangan Ach. Syafii Yasin dan Kholil Asyari (ASRI) komitmen mencegah berkembangan kemaksiatan di Pamekasan. Komitmen tersebut tertuang dalam kerja sama yang dilakukan ASRI dengan R Abd. Azis Mohammad Syahid, pengasuh PP Al-Inayah Sumber Batu, Pegantenan.

Itu dilakukan sebagai wujud kepedulian ASRI terhadap maksiat yang menjadi penyakit di masyarakat. Upaya itu dilakukan dengan tujuan lebih mengacu pada pencegahan, bukan tindak kekerasan. Sehingga, Pamekasan bersih dan ”suci”. Serta bisa menjadi masyarakat yang diridai Allah dan menjadi baldatun thayyibatun warobbun ghafur.

”Kami sangat mengapresiasi kerja sama ini. Sebab, pencegahan kemaksiatan dan kemungkaran tidak bertentangan dengan visi ASRI,” kata Ach. Syafii Yasin kepada sejumlah wartawan kemarin (10/10). Syafii menjelaskan, pihaknya mengaku sangat bangga dengan kerja sama itu. Apalagi, bukan kepentingan pribadi, melainkan kepentingan dan kenyamanan masyarakat.

”Kami tentu saja dituntut membangun Pamekasan dengan nilai-nilai syar’i,” tuturnya. Sementara R Abd. Azis Mohammad Syahid menjelaskan, pihaknya mengaku bersyukur dengan adanya kerja sama ini. Sebab, ke depan Pamekasan ditentu-kan oleh pemimpin amanah. ”Yakni, bisa mengemban aspi-rasi masyarakat sesuai dengan nilai-nilai Islam.

Tujuannya, limashlahatil ummah(kepentingan umat) ,” kata ketua Laskar Pemuda Islam (LPI) ini. Di hari yang sama, pasangan ASRI menggelar turba (turun ke bawah). Pasangan ini bersama rombongan menyapa ribuan pendukungnya. Itu dilakukan untuk menyerap aspirasi dan melakukan dialog dengan masyarakat sekitar.

Termasuk, memperkenalkan diri sebagai cabup dan cawabup yang akan bertarung dalam Pemilukada 9 Januari mendatang. Di lokasi turba, Syafii juga men-jelaskan seputar visi dan misi yang akan dilakukan ke depan. Di mana dirinya lebih memprioritaskan pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur. Saat turba, pasangan ASRI ini tidak lupa memberikan bantuan sembako.

Turba dimulai dari Desa Plak-pak, Kecamatan Pegentenan, rumah Sadiman. Dilanjutkan ke Desa/Kecamatan Pegantenan, tepatnya di kediaman Abdurrahman, anggota DPRD Pamekasan dari Fraksi PPP. Pasangan ini disambut haru dan cukup di elukan masyarakat. Banyak warga berharap ASRI bisa memimpin Pamekasan periode 2013-2018. Tidak hanya itu, Syafii juga sempat mendatangi warga yang sakit dan memberikan bantuan.
Sumber : Pamekasan.info
Share this article :

Post a Comment

 
Support : Download Makalah | Blog Falophi | Ikut Belajar Blog | Falophi.com | Wong Pakong Blog
| Fastpay Bersama Copyright © 2012. Wong Pademawu - All Rights Reserved
Template Modify by Wong Pademawu Blogs
Proudly powered by Blogger