Sampang - Aktifitas sejumlah petugas kepolisian ini
dipantau kapolres Sampang AKBP Solehan. Puluhan anggota polisi gendut
yang di gembosi perut besar dan buncitnya tersebut, terlihat serius
mengikuti pembinaan.
AKBP Solehan menjelaskan, saat ini sedikitnya
terdapat dua puluh sembilan anggota polisi gendut, yang di tempa fisik
untuk di gembosi perutnya. Namun, puluhan anggota polisi ini masih
segelintir anggota polisi yang bertugas di mapolres Sampang. Dan
selanjutnya, masih akan memanggil seluruh anggota polisi gendut di
seluruh sektor kecamatan.
Sementara tehknik penggembosan yang
dipandu kepala satuan sabara, AKP Selamet, meliputi lari bersama
mengelilingi kota Sampang di tengah teriknya matahari selama satu minggu
dua kali.
Serta dilatih sekilas fisik dan teori karate, sebagai
bekal dalam menjalankan tugas kepolisian yang baik. Yaitu melayani,
mengamankan dan mengayomi masyarakat.
Sumber : madurachannel.com
Sumber : madurachannel.com
Post a Comment